5 Penyanyi Berdarah Batak Yang Memiliki Suara Tinggi
Penyanyi Batak bersuara tinggi |
Tidak semua penyanyi dianugrahi dengan suara yang tinggi. Dari sekian banyak artis Batak, hanya ada beberapa saja yang memiliki skill menyanyikan lagu dengan suara tinggi. Meskipun kemampuan olah vokal dapat dilatih, tak bisa dipungkiri ada orang yang diberi talenta bersuara tinggi.
Yang dimaksud dengan suara tinggi berbeda dengan suara keras. Memang hampir semua orang Batak memiliki suara yang keras tetapi sedikit yang bersuara tinggi. Bersuara tinggi artinya memiliki nada suara yang tinggi.
Tinggi rendahnya suatu suara tergantung urutan pada tangga nada yang terdiri dari do, re, mi, fa, sol, la, si dan do' (disebut oktaf). Cara membedakan tingkat nada dengan mudah dapat menggunakan bantuan piano.
Tahukah kamu siapa saja artis penyanyi lagu Batak yang memiliki suara lebih dari satu oktaf? Berikut ini adalah penyanyi dengan suara tinggi menurut yang saya amati.
Inilah 5 penyanyi berdarah Batak yang memiliki suara tinggi
1. Rita Butar-Butar
Rita adalah seorang penyanyi legendaris dari tanah Batak. Menurut saya, Rita memiliki suara paling tinggi dibandingkan penyanyi Batak lainnya. Selain itu, Rita tidak hanya menyanyikan lagu Batak saja loh, lagu "Seandainya aku punya sayap" juga pernah di nyanyikan dan tenar pada masanya. Pada lagu "Didia Rokkaphi" suara tinggi paling terasa. Saya yakin suara Rita Butar-Butar lebih dari 2 Oktaf.
2. Jack Marpaung
Mungkin Kamu pernah mendengar atau bahkan menyanyikan salah satu lagu dari ayah Novita Dewi Marpaung ini? Beberapa lagunya yang paling terkenal dianyaranya: "Dikamar 13", "Sherly", dan "Surat Narara". Selain tinggi suara Jack Marpaung juga penuh power. Bagi saya hal yang paling mengagumkan dari Jack suaranya bisa berpindah antara tinggi dan rendah dengan cepat. Selain menyanyi Jack Marpaung ternyata juga bisa melawak, penasaran? Kamu bisa beli CD lawaknya.
3. Judika Sihotang
Siapa yang tak tahu Judika Sihotang, suami dari Duma Silalahi ini bukan hanya dikenal ditanah Batak saja tetapi di Indonesia dan Mancanegara juga. Judika merupakan penyanyi berprestasi dan karyanya sudah banyak di dunia musik. Lagu "Bukan Rayuan Gombal" dan "Mama Papa Larang" adalah yang paling terkenal diantara lagu yang dia nyanyikan.
4. Erik Sihotang
Meski tak setenar Judika saudara semarganya, Erik Sihotang juga memiliki suara yang tinggi. Lagu "Sigaret Begu" adalah contoh lagu dengan nada tinggi yang dia nyanyikan. Lagu ini sempat populer dan membuat namanya naik.
5. Joel Simorangkir
Bagi kamu penikmat lagu Batak pasti pernah mendengar nama Joel Simorangkir. Saya sangat menyukai tipe suara Joel yang lembut dan bersuara tinggi. Salah satu lagunya yang terkenal adalah "Unang Parmeam-meam". Selain bernyanyi solo, Joel juga memiliki beberapa album duet dan trio, ia juga menulis beberapa lagu.
Baca juga: Marga Suku Batak Yang Paling Tua
Nah, itulah daftar penyanyi berdarah Batak dengan suara tinggi menurut versi saya. Apakah kamu setuju? Atau adakah nama lain menurut kamu seharusnya masuk ke dalam daftar? Silahkan tulis di kolom komentar ya!
Cuman tau Judika Om, syukaaa����
ReplyDeleteIya judika lebih terkenal sekarang ini
DeleteMasukan aja bang, fotonya biar lebih menarik
ReplyDelete